Mahasiswa Indonesia di Libya Gelar Festival Kebudayaan

19 Nov 2010

Menyambung kegiatan Idul Adha 1431H, Kesatuan Keluarga Mahasiswa Indonesia (KKMI) Libya kali ini gelar Festival Kebudayaan Indonesia di auditorium kampus Islamic Call College (ICC) Tripoli, tadi malam (Jum’at, 20/11).

Dalam sambutannya, Ketua KKMI, Iftah Risal mengatakan selain untuk mendoakan bangsa Indonesia yang sedang ditimpa berbagai bencana alam, acara ini juga ditujukan dalam rangka turut memperkenalkan kebudayaan Indonesia kepada para mahasiswa ICC yang berasal dari berbagai Negara.

Meskipun ada beberapa penampilan yang batal karena tidak diperbolehkan oleh pihak kampus, namun acara tetap mengesankan dan berjalan cukup sukses dengan banyaknya penonton memenuhi ruangan sampai akhir pertunjukan.

Acara yang berjalan lebih dari 3 jam ini menampilkan berbagai kesenian diantaranya: musik, marawis, pencak silat, dan teater Merapi.

0 comments:

Posting Komentar